Iklan

Unjuk Rasa, GAM Teriaki Polres Gowa Mandul Tangani Kasus Penggelapan

tim redaksi timurkotacom
Senin, Juli 22, 2024 | 6:58 PM WIB Last Updated 2024-07-22T11:58:26Z

Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam gerakan aktivis mahasiswa (GAM) melakukan aksi unjuk rasa di Jalan poros K.H Wahid Hasyim Kecamatan Somba Opu. (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, GOWA- Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam gerakan aktivis mahasiswa (GAM) melakukan aksi unjuk rasa di Jalan poros K.H Wahid Hasyim Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Sulawesi - Selatan pada Senin (22/07/24). 

Dalam aksi tersebut, terlihat mereka membentangkan spanduk yang bertuliskan "Polres Gowa mandul dalam menangani kasus penggelapan motor".

Meski sempat ricuh dengan aparat kepolisian karena  membakar ban bekas, massa aksi tetap melanjutkan demonstrasi menuntut Polres Gowa agar segera menangkap pelaku penggelapan motor tersebut.

Wahyu Kabil selaku jendral lapangan menganggap polres gowa mandul dalam menyelesaikan kasus tersebut karena tidak mampu menangani kasus penggelapan motor itu.

"Dari awal pelaporan sampai saat ini belum ada kinerja yang jelas dari pihak kepolisian terhadap kasus penggelapan motor yang di tangani polres gowa" Katanya.

Dirinya juga menganggap dan menduga kuat pihak polres gowa ada kaitannya dengan pelaku penggelapan motor tersebut. Hal ini karena pihaknya di persulit pada saat pembuatan pelaporan.

"Pelaporan pertama saya sudah masuk 2 minggu, namun belum ada progres yang di lihat dari polres gowa. Maka dari itu, saya menegaskan jikalau kasus penggelapan motor ini tidak di tindak lanjuti oleh polres gowa maka kami akan melakukan aksi yang lebih Basar dari hari ini" Tegasnya.

Sementara itu, La Ode Ikra Pratama atau akrap di sapa banggulung selaku panglima gerakan aktivis mahasiswa (GAM) mengatakan bahwa terkait kasus penggelapan ini sangat menggangu kenyamanan keamanan masyarakat apalagi kasus penggelapan motor ini sudah banyak memakan korban. 

"Hal ini meresahkan warga dan korbannya juga sudah banyak" Katanya.

Kemudian dirinya menyampaikan bahwa pihaknya meminta dan menegaskan  kembali kepada pihak polres gowa agar segera menangkap dan memeriksa para pelaku tersebut.

"Daeng Buang dan seluruh anggota yang ikut terlibat dalam kasus penggelapan motor ini harus di proses supaya tercipta kepastian hukum di mata masyarakat" Tutupnya. (*)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Unjuk Rasa, GAM Teriaki Polres Gowa Mandul Tangani Kasus Penggelapan

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }