Iklan

Oknum Wartawan Diduga Melakukan Pengancaman di Salah Satu Klinik di Bone

tim redaksi timurkotacom
Sabtu, Juni 29, 2024 | 3:00 PM WIB Last Updated 2024-07-02T23:37:38Z

Ilustrasi gambar (foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, BONE- Oknum wartawan berinisial, RS yang mengaku berasal dari salah satu media online mendatangi salah satu klinik di Kabupaten Bone dengan alasan untuk melakukan liputan dugaan pelanggaran pada Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) pada Sabtu (29/06/24).

Berdasarkan informasi yang diterima timurkotacom, oknum wartawan tersebut berjumlah dua orang mendatangi lokasi kemudian menanyakan beberapa hal dengan gaya seolah-olah mengancam. 

Hal itu membuat pegawai klinik merasa terganggu. Hingga akhirnya, menyampaikan kepada salah seorang wartawan yang berada di Kabupaten Bone untuk menanyakan identitas sang wartawan.

"Ada ini mengaku wartawan datang ke sini (Klinik) menanyakan soal IPAL cuman cara bicaranya seakan mengancam," tukasnya.

Obloran timurkotacom dengan sumber yang minta identitasnya dirahasiakan (Foto: Dok. Istimewa)

Tim timurkota.com kemudian melakukan upaya pencarian data siapa wartawan yang dimaksud dengan meneruskan pesan tersebut ke grup WhatsApp, dan mencari melalui akun media sosial.

Setelah melakukan pencarian di ketahui oknum wartawan yang dimaksud berasal dari Kabupaten Takalar. Mereka datang ke Kabupaten Bone dengan alasan untuk melakukan liputan sejumlah kasus.

RS yang dikonfirmasi timurkota.com Minggu (30/06/24) malam membantah bahwa dirinya melakukan pengancaman saat melakukan proses liputan di klinik yang dimaksud. 

"Seandainya saya mengancam kenapa tidak dilaporkan ke polisi," ujarnya. (*)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Oknum Wartawan Diduga Melakukan Pengancaman di Salah Satu Klinik di Bone

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }