Iklan

Bertahun-tahun Dikeluhkan, Sejumlah Ruas Jalan di Bone Tiba-tiba Diperbaiki untuk Lewati Presiden Jokowi saat Kunker

tim redaksi timurkotacom
Kamis, Juli 04, 2024 | 11:45 AM WIB Last Updated 2024-07-04T04:50:58Z

Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo tiba di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, BONE- Presiden RI, Ir Joko Widodo atau Jokowi melakukan kunjungan kerja di Sulawesi Selatan. Sejumlah daerah menjadi tujuan kunjungan kerja Presiden didampingi Ibu Negara, Iriana Joko Widodo.

Salah satu daerah yang dikunjungi pada Kamis (04/07/24) yakni Kabupaten Bone. Presiden didampingi Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman tiba di Bandara Arung Palakka menggunakan Helikopter Super Puma TNI AU pada Pukul 11.40 Wita.

Selanjutnya, menuju ke Desa Jaling untuk menyerahkan bantuan pompanisasi dan memantau arela persawahan. Setelah itu, Presiden bersama rombongan kembali ke Kota Watampone.

Pihak pemerintah daerah Kabupaten Bone terlihat telah mempersiapkan kedatangan presiden bersama rombongan. Sejumlah ruas jalan menuju ke Pasar Palakka pun dilakukan perbaikan secara kilat. 

Begitu juga kondisi pasar yang sebelumnya terkesan kumuh telah dilakukan pembersihan agar terlihat indah menyambut kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu. 

"Kedatangan pak Jokowi membawa berkah. Jalan di dekat rumah saya bertahun-tahun dikeluhkan, bahkan sudah sering ada kecelakaan lalu lintas, tiba-tiba dikasih mulus semua," ungkap salah seorang warga Bone, Ahmad.

Sementara untuk agenda Kunker di Kabupaten Bone, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M. Yusuf Permana mengatakan, di Kabupaten Bone kunjungan pertama yakni memantau penyerahan bantuan pompa air. 

"Untuk di Kabupaten Bone akan memantau penyerahan pompa air," bebernya kepada awak media yang dikutip timurkotacom.

Dalam rombongan Kunker di Kabupaten Bone presiden didampingi, sejumlah menteri diantaranya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, serta Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin. (*)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bertahun-tahun Dikeluhkan, Sejumlah Ruas Jalan di Bone Tiba-tiba Diperbaiki untuk Lewati Presiden Jokowi saat Kunker

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }