Iklan

Uncapi Jalin Kerja Sama dengan Unhas Terkait Pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi

tim redaksi timurkotacom
Jumat, Juni 14, 2024 | 3:43 PM WIB Last Updated 2024-06-14T08:53:02Z

Proses penandatanganan MoU yang melibatkan perwakilan Kampus Uncapi bersama dengan Unhas (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Universitas Cahaya Prima (Uncapi) melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) bersama Universitas Hasanuddin (Unhas) di Gedung Rektorat Unhas Jl Perintis Kemerdekaan, Kota Makassar, Jumat (14/06/24).

Penandatantangan tersebut dipimpin langsung Rektor Uncapi, Prof Dr Dra Hj A. Cahaya M.Si didampingi Ketua LPPM dan Direktur Pasca Sarjana. 

Sementara perwakilan Unhas dipimpin. 
Wakil Rektor 4 Unhas, Prof Dr Eng Ir Adi Maulana ST MPhil. 

Sebelum penandatanganan MoU, Rektor Uncapi menyampaikan terima kasih kepada pihak Unhas selaku tuan rumah dalam pertemuan tersebut.

"Kami tentu berharap agar ke depan kerja sama ini dapat dimaksimalkan dalam rangka mengimplementasikan Tri Dharma  perguruan tinggi," ungkapnya.

Ia melanjutkan, ke depan kerja sama tersebut akan menggagas program pertukaran mahasiswa.

"Salah satunya, pelaksanaan pertukaran mahasiswa Universitas Cahaya Prima, dalam rangka implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka," tambahnya.

Wakil Rektor 4 Unhas, Prof Dr Eng Ir Adi Maulana ST MPhil mengapresiasi adanya kerja sama tersebut. 

"Semoga ke depan sinergitas makin meningkat, serta program tentu membuahkan hasil lebih baik khususnya menyangkut merdeka belajar," tutupnya.

Sekadar diketahui, Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka merupakan sebuah program mobilitas mahasiswa selama satu semester untuk mendapatkan pengalaman belajar di perguruan tinggi di Indonesia sekaligus memperkuat persatuan dalam keberagaman. PMM menargetkan terdapat 204 PT Penerima dan 15.505 mahasiswa. (Herman/*)


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Uncapi Jalin Kerja Sama dengan Unhas Terkait Pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }