Iklan

Komposisi Pemain Asing dan Lokal Lengkap, Pelatih Persebaya Target Rebut Juara dari PSM Makassar Musim Depan

tim redaksi timurkotacom
Senin, Juni 19, 2023 | 7:49 AM WIB Last Updated 2023-06-19T00:49:02Z

Wiwink-Bola, Senin 19 Juni 04:40 WIB

Pemain Persebaya Surabaya mengikuti latihan rutin


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Persebaya Surabaya tampaknya bakal jadi pesaing utama PSM Makassar dalam memperebutkan juara Liga Indonesia musim depan.

Jangan Lewatkan: Duet Maut Paulo Victor Resmi Gantikan Ramadhan Sananta di PSM Makassar, Kekhawatiran Bernardo Hilang


Jangan Lewatkan: Mantan Kapten Timnas Resmi Gabung PSM Makassar, Bernardo Tavares Beri Pengecualian Tanpa Seleksi?

Saat ini Persebaya menjadi salah satu tim paling cepat melengkapi komposisi pemainnya. 

Kombinasi pemain asing dan lokal mereka telah mengikuti pemusatan latihan sebelum memasuki liga awal bulan depan.

Khusus pemain asing ada enam orang diantaranya, Stevanovic, Song Ui-young, Jose Pedro Magalhaes Valente, Bruno Moreira Soares, Sho Yamamoto, dan Paulo Victor Costa Soares.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, bicara tentang perebutan juara Liga 1 2023/2024.

Seperti diketahui, Persebaya adalah salah satu tim yang memasang target untuk juara pada Liga 1 musim depan.

Keberhasilan untuk meraih juara bukan tanpa alasan.

Jangan Lewatkan: Leonardo Medina Sebut Sananta Lebih Cocok dengan Strateginya Dibanding di PSM Makassar, Netizen: Sebelum Sananta Diorbitkan Tavares, Medina Kemana? 

Pasalnya, tim Bajul Ijo sukses bersaing di papan atas klasemen Liga 1.

Berbicara tentang target tersebut, Aji Santoso menjelaskan bahwa dia cukup percaya diri dengan komposisi pemain yang ada.

Namun, dia menyadari bahwa meraih juara bukan hal yang mudah.

Pasalnya, beberapa tim sudah melakukan persiapan yang maksimal demi mencapai target tersebut.

Mereka juga akan berjuang demi mendapatkan hasil maksimal di musim depan. 

"Yang jelas setiap pelatih memiliki kepercayaan kepada timnya, termasuk saya dengan materi pemain yang ada."

"Meskipun tidak mudah karena saya lihat tim-tim lain bagus-bagus."

"Yang target juara tidak hanya Persebaya saja, ada beberapa tim papan atas yang target juara," kata Aji Santoso di Surabaya, Sabtu (17/6).

Mantan pelatih timnas Indonesia ini menilai bahwa Liga 1 musim depan akan berjalan sengit.

Mereka juga akan bekerja lebih keras untuk meraih gelar juara.

"Saya rasa kompetisi akan berjalan seru."

"Tetapi kami akan berusaha semasimal mungkin untuk mewujudkan target," tambahnya.

Aji Santoso melihat bahwa Persebaya dalam tren positif.

Mereka pada Liga 1 musim lalu mampu finish di posisi enam klasmen sementara.

Selain itu, persiapan kali ini jauh lebih matang dengan komposisi pemain yang baru.

Dia optimis mereka bisa bersaing untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim depan. 

"Yang kedua, sebagai pelatih saya rasa bagaimana caranya harus optimal dengan tim saya."

"Alhamdulilah di dua kompetisi terakhir kami ada di papan atas yang mana pernah 5 besar dan 6 besar yang hanya menyisakan dua pemain inti."

"Ini persiapan lebih dari awal mudah-mudahan lebih maksimal," pungkasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Komposisi Pemain Asing dan Lokal Lengkap, Pelatih Persebaya Target Rebut Juara dari PSM Makassar Musim Depan

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }