Wiwink-Bola, Jumat 6 Januari 04:05 WIB
Pemain PSM Makassar berfokus menghadapi laga tunda melawan Barito Putare, Selasa (10/01/22)
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar langsung menggelar latihan dengan intensitas tinggi setelah meliburkan pemain selama sepekan lebih.
Jangan Lewatkan: Yuran Fernandes Absen Latihan Perdana di PSM Makassar, Nama Klub PSIS Disebut-sebut, Mahesa Jenar Bakal Bajak?
Jangan Lewatkan: Bursa Transfer Fantastis PSM Makassar Kian Mendekati Kenyataan, Pencetak Dua Gol Piala AFF Ditawar Rp10 Miliar
Usai latihan perdana, Pelatih PSM Makassar fokus mempersiapkan anak asuhannya untuk menghadapi laga tunda melawan Barito Putera pada 10 Januari 2023 mendatang.
Jangan Lewatkan: Wow, Persaingan Sengit, PSIS dan PSM Makassar Buat Datangkan Naturalisasi Milik Borneo FC
Seluruh skuad Pasukan Ramang mengikuti latihan terkecuali Yuran Fernandes yang masih dalam perjalanan dari negaranya.
Dua sosok pemain tak tergantikan diputaran pertaman, Akbar Tanjung dan Agung Mannan juga terlihat mengikuti latihan.
Jangan Lewatkan: Resmi, 7 Pemain Baru Langsung Gabung Pada Latihan Perdana PSM Makassar, Direkomendasikan Bernardo Tavares
Keduanya pun dipastikan akan aman di PSM Makassar hingga akhir musim. Meski beberapa klub kabarnya sempat melakukan upaya pendekatan namun sang pemain memilih menghargai kontrkanya.
"Dua pemain hasil trial yang karirnya melejit bersama PSM Makassar dipastikan aman," tulis @infobola.
Jangan Lewatkan: Satu Calon Duet Yuran Fernandes Telah Tiba di Kota Daeng, Lini Belakang PSM Makin Kokoh Diperkuat Dua Sosok Tinggi Besar
PSM Makassar tetap memprioritaskan pemain yang ada. Terkecuali mereka sendiri memilih hengkang ke klub lain.
Meski begitu, beberapa pemain kabarnya tetap mengikuti latihan meski nasibnya belum jelas. Pasalnya, manajemen PSM Makassar masih mencarikan klub untuk proses peminjaman.
"Salah satu cara, pemain yang minim jam terbang kami pinjamkan ke klub lain agar mereka mendapat pengalaman jam terbang yang berguna bagi dia dan klub di masa akan datang," terang, Pelatih Kepala PSM Makassar, Bernardo Tavares.