Wiwink-Bola, Minggu 8 Januari 04:05 WIB
Pemain-pemain menjadi tumpuan di tim masing-masing
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Bursa transfer pertangah musim BRI Liga 1 2022/2023 berlangsung memanas.
Jangan Lewatkan: EWAKO, Gebrakan Transfer PSM Makassar di Akhir Pekan: Bek Tengah Eks Persija Jakarta Otw Resmi, Sudah Gabung Latihan Bersama Pasukan Ramang
Jangan Lewatkan: Tiga Hari Mangkir Latihan, Nasib Bek Asing Asal Cape Verde Makin Tak Jelas di PSM, Bernardo Tavares Tak Mau Bicara
Beberapa klub yang tengah fokus membidik pemain baru tak menyadari ada klub lain menarget asetnya.
Jangan Lewatkan: PSM Dalam Bahaya: Selain Yuran Fernandes, Sosok Bek Tangguh Ini Lempar Kode Bakal Keluar dari Pasukan Ramang
Bek milik Persija Jakarta, Ryuji Utomo memilih hengkang di tengah persiapan Macan Kemayoran yang akan menghadapi Persib Bandung pada laga tunda.
Rilis manajemen Persija Jakarta bahwa mereka telah melepas Ryuji mengagetkan. Pasalnya, sang pemain selama ini mampu tampil mengesankan bersama Persija Jakarta.
Jangan Lewatkan: Kode Keras Buat PSM Makassar, Ryuji Utomo Unggah Video Sebagai Bukti Segera Merapat ke Pasukan Ramang
Pelatih Thomas Doll diyakini punya pertimbangan lain. Pasalnya, ia lebih percaya dan mempertahankan bek yang sudah termakan usia dibanding Ryuji.
Saat ini lini belakang Persija Jakarta dihuni pemain yang sudah termakan usia, Ondrej Kudela berusia 35 tahun, Otavio Dutra 39 tahun, Maman Abdurahman 40 tahun dan Tony Sucipto 36 tahun.
Berselang satu hari pasca dipastikan meninggalkan Persija Jakarta, Ryuji Utomo mengunggah momen di mana ia bermain bersama Persija Jakarta melawan PSM Makassar.
Jangan Lewatkan: Resmi Mulai Latihan Bersama PSM Makassar, Eks Persija Jakarta dan Persib Bandung Ancam Posisi Langganan Starter Bernardo
Unggahan melalui akun instagram pribadinya itu dinilai menjadi kode bahwa rumor Ryuji ke PSM Makassar buka isapan jempol belaka.
Ia kemungkinan besar akan menjalin kerja sama dengan Bernardo Tavares, pelatih PSM Makassar yang selalu memberi ruang kepada pemain muda untuk tampil.
Jangan Lewatkan: Bursa Transfer PSM Hari Ini: Dua Pemain Baru Resmi Ikut Latihan, Berposisi Kiper dan Bek Kanan
Sementara itu, di sisi lain ada kabar mengejutkan datang dari Persebaya Surabaya. Bajul Ijo kabarnya memanfaatkan momen kedekatan PSM Makassar dengan Ryuji Utomo untuk memboyong salah satu bek Pasukan Ramang.
Dia adalah si gondrong, Erwin Gutawa. Menurut sumber, perwakilan Persebaya Surabaya telah mencoba melakukan pendekatan kepada manajemen PSM Makassar untuk mendatangkan Erwin.
"Ryuji Utomo mendekat, Persebaya gerak cepat buat bajak Erwin Gutawa. Masih dalam tahap negosiasi," tulis akun @infobola.