Wiwink-Bola, Jumat 30 Desember 04:31 WIB
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Pertandingan Indonesia melawan Thailand disaksikan sejumlah petinggi klub peserta Liga 1 2022. Ada CEO RANS Nusantara, Raffi Ahmad, Presiden Borneo FC, Nabil Husein hingga CEO PSM Makassar Sadikin Aksa.
Para petinggi klub kabarnya tengah berburu tanda tangan pemain timnas yang diproyeksikan pada putaran ke dua Liga 1 musim 2022. Kalangan suporter PSM Makassar menyentil Sadikin Aksa dengan menyebut lagi membidik pemain baru.
"Bos PSM Makassar lagi senter-senter pemain baru, untuk diangkut ke pada Putaran Kedua," tulis salah seorang suporter PSM Makassar yang diunggah Sadikin Aksa melalui story instagram pribadinya.
Hasil evaluasi yang dilakukan manajemen PSM Makassar usai putaran pertama BRI Liga 1 2022 membuat sejumlah pemain terancam didepak.
Jangan Lewatkan: Rizky Pellu Selangkah Lagi Resmi Gabung PSM Makassar, Ini Kata Manajemen Bali United
Jangan Lewatkan: PSM Hampir Pasti Coret Eks Timnas dan Persib, Bernardo Dilema Tentukan Pengganti: Anak Emas Shin Tae-yong Ditawarkan
Pemain naturalisasi asal Pantai Gading, Donald Bissa menjadi sosok paling terancam.
Ia disebut tak masuk dalam skema permainan coach Bernardo Tavares untuk putaran ke dua.
Senasib dengan Donald Bissa, Dallen Doke dan Bryan Cesar juga kabarnya akan segera dipersilahkan mencari klub pelabuhan baru.
Jangan Lewatkan: Daftar Pemain Muda PSM Makassar Mampu Singkirkan Pilar Senior: Langsung Dikontrak Jangka Panjang
Khusus Donald Bissa, musim ini dia didatangkan dengan kondisi baru pulih dari cedera panjang.
Mantan top skor liga Myanmar ini bahkan melewatkan beberapa pertandingan di awal musim.
Baru pertengahan putaran pertama ia diberi kesempatan bermain meski lebih banyak memulai laga dari bangku cadangan.
Jangan Lewatkan: Resmi, Bernardo Tavares Sepakat Perpanjang Kontrak dengan PSM Makassar: Klub Liga 1 dan Portugal Gigit Jari
Eks pemain Barito Putera itu baru menciptakan satu gol untuk PSM Makassar.
Capaian, Donald tentu saja tak memampu menjawab kepercayaan yang diberikan pelatih dan manajemen.
Kabarnya PSM Makassar akan mendatangkan kembali sosok top skor Piala Indonesia, Zulham Zamrun.
Jangan Lewatkan: Daftar Pemain Muda PSM Makassar Mampu Singkirkan Pilar Senior: Langsung Dikontrak Jangka Panjang
Pemain yang dijuluki Cristiano Ronaldo versi Indonesia ini menjadi top skor sementara bagi klubnya Persela Lamongan.
Zulham, telah mencetak tujuh gol dari tujuh laga dilakoni sebelum Liga 2 dihentikan.
Bernardo Tavares kabarnya lebih senang dengan Zulham jika dibanding dengan Guy Junior yang merupakan pemain Naturalisasi asal Kamerun.
Meski sebetulnya, kedua pemain pernah menjadi bagian dari PSM Makassar. Namun secara statistik, Zulham juga unggul dibanding dengan Guy Junior.