Iklan

5 Rekor Messi Mustahil Dilampaui Cristiano Ronaldo Jika Bawa Argentina Juara Piala Dunia 2022

tim redaksi timurkotacom
Minggu, Desember 18, 2022 | 8:08 PM WIB Last Updated 2022-12-18T13:08:43Z

Wiwink-Bola, Minggu 18 Desember 12:02 WIB

Lionel Messi

TIMURKOTA.COM, JAKARTA- Lionel Messi selangkah lagi akan dinobatkan sebagai manusia rekor. Bagimana tidak, jika Bintang Argentina itu mampu mengalagkan Prancis pada Final Piala Dunia 2022, ia akan merebut lima rekor sekaligus.


Rekor pun bukan hal biasa. Pemain sekelas Cristiano Ronaldo pun disebut akan mustahil mematahkan rekor Messi jika mampu membawa negaranya juara. Kendati demikian, perjalan Messi dkk untuk merebut juara bukan perkara muda. 

Lawan mereka adalah juara bertahan Prancis. Tim ini juga nyaris tanpa celah. Mulai penyisihan grup hingga final mereka tak pernah tersentuh kekalahan. Permainan konsisten juga ditunjukkan sepanjang gelaran Piala Dunia 2022 Qatar.

Minggu, 18 Desember 2022 malam WIB, Argentina akan bersua Prancis. Jika membawa Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022, ditambah lagi sanggup mencetak gol, Lionel Messi bisa mencatatkan sejumlah rekor yang mustahil dilampaui sang rival abadi, Cristiano Ronaldo. 


Berikut 5 rekor Lionel Messi yang tak bisa dilampaui Cristiano Ronaldo jika Timnas Argentina juara Piala Dunia 2022:

1. Trofi Lengkap

Jika membawa Argentina juara Piala Dunia 2022, trofi Lionel Messi sudah lengkap. Dibilang lengkap karena seluruh turnamen mayor yang diikuti Lionel Messi pernah dimenangkan La Pulga.

Di level negara, Lionel Messi pernah membawa Argentina juara Piala Dunia U-20 2005, merebut medali emas Olimpiade Beijing 2008 dan meraih trofi Copa America 2021. Sementara di level klub, Lionel Messi pernah memenangkan trofi Liga Prancis, Liga Spanyol, Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Klub, Copa del Rey, Piala Prancis dan banyak lagi.

Bagaimana dengan Cristiano Ronaldo? CR7 juga sudah memenangkan segalanya, kecuali trofi Piala Dunia.

2. Top Skor Sepanjang Masa Negara Asal yang Menangkan Trofi Piala Dunia

Lionel Messi saat ini berstatus top skor sepanjang masa Argentina di Piala Dunia dengan 11 gol. Catatan itu semakin lengkap jika Lionel Messi mengantarkan Argentina juara Piala Dunia 2022.

Bagaimana dengan Cristiano Ronaldo? Untuk menjadi top skor sepanjang masa Portugal di Piala Dunia saja, Cristiano Ronaldo belum bisa melakukannya. Cristiano Ronaldo baru mengemas tujuh gol di Piala Dunia, terpaut dua gol dari top skor Portugal, Eusebio.

3. Peraih Trofi Ballon dOr Terbanyak dengan Raihan Trofi Piala Dunia

Saat ini status peraih trofi Ballon dOr terbanyak dengan raihan trofi Piala Dunia dipegang Franz Beckenbauer (Jerman) dan Ronaldo Luis Nazario de Lima (Brasil). Kedua nama ini sama-sama dua kali memenangkan trofi Ballon dOr.

Selain itu, Franz Beckenbauer dan Ronaldo Luis Nazario juga mengantarkan sang negara dua kali juara Piala Dunia. Karena itu, Lionel Messi yang kini menyandang tujuh trofi Ballon dOr, bakal melewati pencapaian Beckenbauer dan Ronaldo Luis jika Argentina juara Piala Dunia 2022/

4. Top Skor Piala Dunia

Lionel Messi berpotensi besar menjadi top skor Piala Dunia 2022. La Pulga saat ini duduk sebagai top skor sementara Piala Dunia 2022, bersanding dengan Kylian Mbappe lewat koleksi lima gol

Namun, Lionel Messi lebih unggul ketimbang Kylian Mbappe. Sebab, Lionel Messi sanggup mengemas tiga assist, berbanding dua assist milik Mbappe. Bagaimana dengan Cristiano Ronaldo? Sepanjang kariernya, CR7 tak pernah menjadi top skor Piala Dunia.

5. Dua Golden Ball

Jika membawa Argentina juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi berhak diberikan trofi Golden Ball atau pemain terbaik. Andai benar kejadian, ini merupakan yang kedua Lionel Messi memenangkan trofi Golden Ball Piala Dunia, setelah sebelumnya pada 2014.

Hal itu membuat Lionel Messi menjadi pesepakbola pertama di jagat bumi yang memenangkan dua trofi Golden Ball. Cristiano Ronaldo sendiri belum pernah meraih trofi ini. Jika pun turun di Piala Dunia 2026 dan keluar sebagai pemain terbaik, trofi Golden Ball milik Cristiano Ronaldo baru satu biji.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 5 Rekor Messi Mustahil Dilampaui Cristiano Ronaldo Jika Bawa Argentina Juara Piala Dunia 2022

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }