Wiwink-Bola, Senin 17 Oktober 2022 09:47 WIB
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares menegaskan timnya masih membutuhkan sosok pemain berpengalaman pada posisi gelandang bertahan.
Salah satu pemain yang diincar Bernardo Tavares adalah Muhammad Tahir. Putra daerah Sulawesi Selatan ini digadang-gadang akan bahu membahu dengan Akbar Tanjung di posisi gelandang jangkar.
Hingga saat ini, Tahir masih tercatat sebagai pemain Persipura Jayapura yang bermain di Liga 2. Pada awal musim BRI Liga 1 2022 lalu, sang pemain telah menjadi incaran.
Namun karena alasan ingin mengembalikan Persipura Jayapura ke Liga 1 musim depan. Tahir akhirnya memilih bertahan.
Khusus untuk putaran ke dua. Manajemen PSM Makassar telah menyiapkan alternatif lain jika sang pemain batal bergabung.
Sosok pemain tersebut adalah Ahmad Bustomi. Meski telah berumur, namun mantan kapten Timnas Indonesia itu masih diyakini mampu bersaing pada level tertinggi kanca sepakbola Indonesia.
Berposisi sebagai gelandang bertahan, Ahmad Bustomi mampu mengangkat performa PSMS Medan. Tim yang ia bela di Liga 2 saat ini.
Ahmad Bustomi juga merupakan pemain berpengalaman dengan membela beberapa klub top Indonesia seperti, Persib Bandung, Persija Jakarta selain itu Bustomi juga merupakan mantan pilar Timnas Indonesia.
Bukan tidak mungkin, Ahmad Bustomi akan diangkut ke PSM Makassar untuk memperkuat lini tengah.
CEO PSM Makassar, Sadikin Aksa mengatakan terkait dengan pemain. Pihaknya memberikan kepercayaan sepenuhnya kepada pelatih untuk menentukan.
"Mengenai pemain baru kami percayakan kepada pelatih karena itu merupakan hal yang sipatnya teknis. Kalau sudah ada nama diusulkan tentunya akan kita upayakan," ungkapnya.
Ia menjelaskan, kondisi saat ini untuk pemain lokal memang sudah terbatas. Hampir semua pemain berpengalaman dan diminati telah dipagari kontrak dengan klub lamanya.
"Namun saya tetap diskusikan dengan pihak pelatih kepala. Jika memungkinkan mereka untuk didatangkan tentu akan diupayakan. Begitu juga ketika klub tak mau melepas maka akan dicarikan alternatif lain," tambah dia.