Rumah bawah tanah di penuhi air, Zainuddin berharap karyanya diselamatkan (foto:dok Istimewa) |
TIMURKOTA.COM, BONE-
Rumah bawah tanah yang sempat viral hasil karya seorang kakek, Zainuddin di Dusun Cacae, Desa Awang Cenrana, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan terancam rusak.
Pasalnya, rumah yang digali selama dua tahun itu dipenuhi air setelah lokasi tersebut diguyur hujan selama beberapa hari terakhir. Zainuddin berharap adanya bantuan baik dari pemerintah maupun donatur untuk menyelamatkan karyanya itu.
"Saya memang rencananya mau membuatkan atap tapi tidak cukup uang. Kondisinya kalau hujan dimasuki air," kata, Zainuddin.
Informasi terbaru yang diperoleh, saat ini bangunan bawah tanah itu dipenuhi air dan berbahaya bagi penduduk setempat.
"Harusnya dibantu dan dicarikan solusi sama pemerintah setempat. Karena rumah bawah tanahnya sudah terlanjur jadi. Melihat kondisi saat ini galiannya akan berbahaya bagi warga khususnya anak-anak," kata pemuda Cenrana, Kaharuddin.
Menurutnya, jika pemerintah tak ada solusi. Maka jalan terakhir adalah galian tersebut ditutup karena berpotensi menimbulkan korban.
"Namun selama masih ada jalan maka harus dibantu. Kasihan juga kalau ditutup apalagi bapak Zainuddin sudah berjuang selama bertahun-tahun," katanya lagi.
Diberitakan sebelumnya, seorang kakek bernama, Zainuddin mendadak viral di media sosial lantaran membuat rumah bawah tanah tak jauh dari kediamannya.
Dengan peralatan seadanya, Zainuddin menggali seorang diri selama kurang lebih dua tahun hanya untuk membuat rumah itu.
***